Cara Memasak Kikil Sapi yang Empuk, Nikmat dan Bikin Nagih

resep-kikil-sapi-spesial
Resep Cara Membuat Kikil Sapi Nikmat dan Sedap – Kikil merupakan salah satu bagian yang ada didalam sapi lebih tepatnya pada kaki sapi dan kikil itu sangat kenyal. Kami akan sharing salah satu resep dan cara mengolah kikil dengan bumbu khas dari padang menjadi sebuah gulai kikil yang pastinya enak banget. 

Gulai kikil merupakan olahan makanan yang bisa kamu temukan dimana aja apalagi di tempat makan padang. Rasa dari gulai kikil ini gurih dan enak banget deh karena diolah menggunakan bumbu-bumbu yang akan menggugah selera makan kamu. Pada kesempatan kali ini kami akan membahas tentang resep dan cara membuat gulai kikil, 

Cara Membuat Gulai Kikil

silahkan kalau memang mau mengikuti langkahnya, bisa anda lakukan untuk membuatnya di rumah dan makanannya jika sudah matang dapat dijadikan sajian menu yang special untuk keluarga tercinta. Yuk diintip resep dan cara membuat gulai kikil .

Resep Kikil Sapi yang disiapkan :

  • Kaki sapi atau kikil bersih sebanyak 1 buah
  • Santan kelapa sebanyak 1 ltr
  • Daun kunyit sebanyak 1 lembar, kemudian cuci dan potong-potong
  • Daun jeruk sebanyak 3 lembar, kemudian cuci
  • Serai sebanyak 1 batang, kemudian memarkan
  • Asam kandis sebanyak 2 buah
  • Air bersih
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu-bumbu yang harus dihaluskan :

  • Cabai merah sebanyak 75 gram
  • Kemiri sebanyak 3 butir, kemudian sangrai
  • Lengkuas sebesar 2 cm
  • Kunyit sebesar2 cm
  • Bawang merah sebanyak 8 buah
  • Bawang putih sebanyak 5 siung
  • Sediakan Penyedap rasa
  • Sediakan gula pasir
  • Dan sediakan garam dapur secukupnya

Langkah Cara Membuat Kikil Sapi :

  1. Sediakan air lalu didihkan dan masukkan kaki sapi sampai kenyal dan matang kurang lebih 2 sampai 3 jam, kemudian dinginkan sampai kaki sapi agak hangat
  2. Kemudian ambil kikil dari tulang sapi, caranya iris dengan menggunakan pisau yang cukup tajam
  3. Selanjutnya tumislah dengan sedikit minyak aja semua bumbu yang sudah dihaluskan sampai aromanya wangi
  4. Kemudian tambahkan asam kandis, daun jeruk, daun kunyit dan juga serai kedalamnya
  5. Selanjutnya tambahkan santan kedalamnya dan didihkan juga aduk-aduk
  6. Kemudian tambahkan kikil sapi ke dalam santan yang sudah dididihkan dan masak sampai airnya berkurang dan mengeluarkan minyak. Pastikan semua matang
  7. Silahkan sajikan gulai kikil
Kamu bisa menghidangkan gulai kikil ini dengan menambahkan bawang daun dan juga bawang goreng agar lebih enak dan lezat. Sekian resep dan cara membuat gulai kikil, selamat mencoba.

Terima kasih