Cara Membuat Jus Jagung Mudah Dengan Alat Seadanya

cara-membuat-jus-jagung
Resep Membuat Jus Jagung– Banyak sekali kreasi yang dibuat dari bahan dasar jagung, untuk kita olah di rumah dan salah satunya adalah jus jagung manis. Kamu bisa membuat jus jagung ini kapan saja dan dimana saja karena bahan-bahan yang digunakan sangat mudah didapat dan alatnya pun bukan alat yang sulit ditemukan. 

Bahkan anak-anak kita pun bisa mempraktekkannya di rumah, ya.. bisa menjadi pembelajaran untuk anak-anak agar anak bangga dengan kreasinya sendiri. Bahan dasar jagung ini dapat kamu kreasikan dengan memvariasikannya dengan bahan lain agar citarasa yang dihasilkan tidak membosankan. 

Selain dari segi rasa dengan memvariasikan jagung dengan bahan makanan lain akan menghasilkan asupan gizi yang lebih tinggi dan sangat baik untuk kesehatan kita, bahan yang dikombinasikan bisa apa saja asalkan tetap enak dan bergizi. 

Jus Jagung Manis

Jika memang sedikit tertarik dengan membuat jus jagung manis yang bikin segar ini, marilah simak resep dan cara pembuatannya di bawah ini.

Bahan-bahan Bikin Jus Jagung :

  • 1/2 sdt ekstrak vanili
  • 500 ml santan yang diambil dari 1/2 buah kelapa
  • 1 kaleng jagung manis instan
  • Dan es batu

Cara Buat Jus Jagung Sederhana dan Mudah:

  1. Siapkan blender dan kemudian masukkan gula halus dan juga jagung manis, blemder sampai halus. Kemudian tuang santan kedalam blenderan jagung dan gula. Lalu blender semua bahan yang harus dihaluskan dan pastikan semuanya halus.
  2. Selanjutnya didihkan bahan yang sudah diblender tadi
  3. Kemudian sajikan jus jagung manis dengan memberikan es batu dan juga susu kental manis atau bisa juga kamu tambahkan bahan pelengkap sesuai dengan selera kamu
Kamu bisa mencoba membuat resep jus jagung manis ini di rumah dan bisa kamu sajikan untuk menjadi teman santai dan melepas haus. Dan kamu bisa membuatnya sesuai dengan selera yang kamu inginkan. 

Buat kamu yang menderita diabetes atau yang ingin mencegah diabetes resep ini cocok banget loh, kamu tinggal mengganti jagung instan dengan jagung asli yang dipipil dan tidak menambahkan gula supaya rasa manis yang ada didalam jus jagung bisa lebih terasa. 

Kalau kamu ingin rasanya lebih manis kamu bisa tambahkan madu biar minumannya terasa manis, jangan risau meski manis ga akan bikin gula darah kamu naik kok. 

Selamat mencoba resep dan cara jus jagung manis dan sajikan pada keluarga tercinta di rumah.